Daya Tarik Wisata Embung Cangkring
Daya Tarik Wisata Embung Cangkring
Kecamatan Sadang Kabupaten Kebumen memiliki banyak potensi Pariwisata yang dapat dikembangkan, salah satu yang telah di olah yakni Wisata Alam Embung Cangkring yang mana dari sebuah bukit yang kemudian dibuat Embung atau tadah air guna penyiraman perkebunan di sekitarnya dijadikan Wisata alam yang di gandrungi masyarakat dari kaum milenial sampai generasi tua. Wisata ini menawarkan keindahan alam, bukit yang tertata rapi serta udara yang segar dan alami, kuliner serta budaya setempat tak lupa dijadikan sewa tempat untuk acara formal maupun nonformal. Wisata ini tepatnya di Dukuh Kacangan Desa Cangkring Kecamatan Sadang sekitar 35 KM dari pusat Kota Kebumen.
Saat ini wisata Embung Cangkring ramai di pagi hari sering digunakan sebagai sarana berolahraga sembari menikmati Sunrise serta di sore hari bagi wisatawan yang ingin menikmati Sunset, dalam masa pandemi ini Wisata tetap dibuka dengan mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 dan pembatasan jumlah pengunjung.